Minggu, 10 April 2011

Big Bang Rilis Album Special Edition


Big Bang / AsianPlus 
 
Tidak lama setelah merilis mini album Tonight, Big Bang siap menelurkan satu album lagi. Bukan album single atau mini album baru, melainkan album special edition alias repackage. Jika mini album Tonight berisi enam lagu, maka album repackage ini berisi sepuluh lagu, yaitu dua lagu baru Love Song dan Stupid Liar; tiga lagu dari mini album keempat (Tonight, Somebody to Love, Cafe); dua lagu GD&TOP (High High, Oh Yeah); dan tiga lagu solo dari Tae Yang (I Need A Girl), Seung Ri (What Can I Do), dan Dae Sung (Baby Don’t Cry). Baby Don’t Cry adalah lagu solo baru yang dibawakan Dae Sung di konser Big Show 2011.
Big Bang akan menjalani promo dengan dua lagu sekaligus, Love Song dan Stupid Liar. Sebelumnya, blog YG-Life (www.yg-life.com) memasang gambar promo dengan slogan “I Hate This Love Song!” yang ternyata merupakan penggalan dari lirik lagu Love Song.

“Love Song sedikit berbeda dari lagu-lagu Big Bang sebelumnya, jadi kami berharap fans bisa merasakan nuansa yang baru. Sedangkan Stupid Liar adalah lagu yang pernah diperebutkan personel (Big Bang) dengan Tonight untuk dijadikan lagu andalan di mini album keempat. Lagu ini berisi petikan gitar dengan nuansa rock yang cepat dan bertenaga. Lagu ini akan memperlihatkan kekuatan vokal dan rap personel Big Bang,” jelas perwakilan YG.

“Karena ini adalah pertama kalinya Big Bang membuat album special edition, kami membuat desain cover dan isi keseluruhan album dengan sebaik mungkin. Sedikit disayangkan karena mereka hanya akan mempromosikan album ini selama tiga minggu. Namun, kami tetap akan bekerja keras untuk memastikan mereka bisa lebih sering menyapa fans,” lanjutnya.

0 komentar:

Posting Komentar

Pengikut

clock