Kamis, 28 Juni 2012

Siwon Super Junior Ungkapkan Terima Kasih ke ELF Indonesia



Siwon Super Junior Peringatkan Pelaku Hacker Twitternya
 
Si tampan member idol grup Korea Selatan papan atas, Super Junior yakni Choi Siwon baru-baru ini mengungkapkan terima kasihnya kepada ELF asal Indonesia.

Ucapan terima kasih itu Siwon ungkapkan melalui akun Twitter pribadinya pada Rabu (27/6) sore. Di manaSiwon memposting, @siwon407: I got you Indonesia. thank you fo ur beautiful heart bersama
sebuah foto scrapbook dari ELF Indonesia.





Mengetahui Siwon memposting mengenai Indonesia, sudah barang tentu ribuan atau lebih banyak lagi ELF langsung memenuhi timeline mereka dengan mention ke Siwon mengenai ungkapan terima kasih mereka.

Seperti salah satunya yang ada dalam Twitter fans Siwon di Indonesia yakni Indonesian Siwonest (@siwonestINA). Di mana mereka juga mengungkapkan kegembiraan atas respon Siwon terhadap ELF Indonesia. Harapan Siwon untuk bisa kembali ke Indonesia dan menggelar konser di negeri ini langsung begitu membumbung tinggi di benak para ELF.

Sementara itu dalam berita lainnya, kini Super Junior sudah merilis ke-10 teaser individual foto untuk album ke-6 mereka, SEXY, FREE, & SINGLE yang akan dirilis pada 1 Juli mendatang.

by : Inisajamo

0 komentar:

Posting Komentar

Pengikut

clock