Kamis, 28 Juni 2012

MBLAQ Akan Tiba di Jakarta 28 Juni





MBLAQ akan mengadakan konser di Indonesia pada 30 Juni nanti untuk rangkaian tur "The BLAQ % Tour". Kini kelima personilnya sudah siap menghadirkan kejutan dengan perilisan lagu baru. Jadwal kedatangan mereka di Indonesia juga diungkap oleh promotor Dynamo Buzz, Gamma Live dan Sound Rhythm.

MBLAQ dijadwalkan tiba di Jakarta menggunakan maskapai Korean Air dengan penerbangan KE627, Kamis (28/6). Mereka diperkirakan mendarat di Bandara Soekarno Hatta, Jakarta, pukul 20:35 WIB. Sedangkan jumpa persnya akan diadakan Jumat (29/6) di Swiss-Belhotel, Jakarta, pukul 12.30 WIB.



Menyambut konser di Indonesia, MBLAQ baru saja merilis lagu sub unit mereka yang berjudul "Wild". Lagu yang dinyanyikan oleh Mir dan G.O itu adalah sebuah lagu hip hop dengan irama grove yang funky dan ditulis oleh mereka sendiri. Mereka berdua akan menyanyikan lagu duet tersebut untuk pertama kalinya di Jakarta nanti.

Sedangkan minggu depan, personil lainnya yaitu Thunder direncanakan juga akan merilis lagu solo. Lagu berjudul "Don't Go" ini merupakan bagian dari "The Tour Part 2". Sedangkan "Wild" merupakan bagian dari project "The Tour Part 1".

Inilah lagu "Wild" yang dinyanyikan oleh Mir dan G.O:



 credit:wow keren/TR 

0 komentar:

Posting Komentar

Pengikut

clock