Berita bagus untuk fans Park Shin Hye. Menurut laporan di kantor berita setempat, Park Shin Hye berperan sebagai pemeran utama wanita dalam drama SBS terbaru, “Heirs” yang telah melakukan gebrakan awal yang kuat dengan memiliki Lee Min Ho sebagai pemeran pria utama dan memiliki penulis dan sutradara bagus di belakangnya.
Sebuah pernyataan dari manajemen aktris ini, SALT Entertainment mengatakan, “Park Shin Hye saat ini sedang mempersiapkan untuk ‘Heirs’. Dia telah bertemu rekan-rekan kerjanya mendatang dan menantikan untuk memiliki waktu yang menyenangkan. “
“Heirs” merupakan drama yang akan diarahkan sutradara di balik drama “Tazza” dan “Midas”, sutradara Kang Shin Hyo, dan skenarionya ditulis oleh Kim Eun Sook yang juga menulis “Lovers in Paris”, “Secret Garden” dan “A Gentleman’s Dignity”. Drama ini diharapkan tayang semester kedua tahun ini.
Sebelumnya, Park Shin Hye mempertimbangkan untuk berperan dalam drama KBS, “Knife and Flower”. Sementara itu, saat ini Park Shin Hye sedang melakukan tur fanmeeting Asia untuk merayakan 10 tahun karirnya di industri hiburan.
Credits: Soompi Shared by: lollichocho@koreanindo.net
TAKE OUT WITH FULL CREDITS~!!!
0 komentar:
Posting Komentar