Selasa, 24 Juli 2012

Super Junior Akui Sering Bertengkar Sesama Member



 


Super Junior selalu berusaha terlihat kompak saat tampil di hadapan publik. Namun rupanya boyband asal Korea Selatan ini mengaku kalau sebenarnya mereka sering bertengkar sesama member. Hal ini terungkap saat Super Junior hadir dalam acara Beatle’s Code 2 yang ditayangkan 23 Juli 2012 lalu.

Mereka kemudian mengungkapkan siapa saja personel yang paling usil dan siapa yang jarang terlibat pertengkaran. Para member Suju pun kompak menunjuk Kyuhyun sebagai member yang paling usil di antara mereka. Walau termuda, rupanya Kyuhyun paling sering menggoda para hyung-nya.


Sementara itu Leeteuk adalah personel yang dianggap jarang berselisih dengan para member. Super Junior mengungkapkan bahwa Leeteuk hanya pernah bertengkar dengan Eunhyuk.

Pertengkaran antar member pun rupanya kerap terjadi hanya karena masalah sepele. Contohnya saja saat syuting Beatle’s Code 2 berlangsung. Saat MC acara bertanya tentang ranking member dalam hal penampilan,Ryeowook menjawab bahwa Eunhyuk termasuk dalam level paling rendah alias tidak setampan member lainnya.
“Aku pikir, Eunhyuk hyung dan aku ada di tingkat paling rendah dalam grup,” kata Ryeowook.
“Sejujurnya, aku memang tidak terlalu good looking, tapi bukan berarti berada di tingkat terendah. Ryeowook lah yang paling rendah,” Eunhyuk langsung terlihat protes.
Perdebatan soal penampilan itu sempat berlangsung beberapa saat, keduanya bahkan saling mengancam akan menyebar foto-foto masa lalu mereka ke hadapan publik.

Walau sering berdebat, Eunhyuk, Ryeowook, dan juga member lainnya menegaskan bahwa perselisihan yang terjadi adalah bentuk keeratan hubungan mereka.
“Kami sering bertengkar karena kami sangat dekat,” ujar mereka kompak.

0 komentar:

Posting Komentar

Pengikut

clock