Baru-baru ini, Hanako Magazine melakukan wawancara bersama dengan SHINee. Berikut ini beberapa cuplikan dari hasil wawancaranya bersama dengan SHINee.
Setelah lama menunggu debutnya di Jepang, akhirnya SHINee melakukan debut.
Mereka seperti pelangi yang memiliki kepribadian yang berbeda-beda di atmosfer.
Korea Contemporary Band SHINee baru-baru ini melakukan debut di Jepang. Boyband yang terdiri dari 5 anggota ini selalu mengejutkan kita dengan musik dan tariannya yang keren. Kami akan melaporkan pembicaraan mereka secara individu dan kharismanya di single perdana di Jepang.
Pertama-pertama, kami menanyakan pertanyaan ini kepada mereka!
Hanako (H) : Pertama-tama, tolong ceritakan kepada kami tentang SHINee
Onew (On): Nama group kami berarti “Mereka yang bersinar dengan menerima cahaya.” Kita akan bekerja keras untuk melakukan kegiatan tidak hanya di panggung tetapi juga di berbagai daerah.
Jonghyun (JH): Sebagai band kontemporer, kami ingin memulai segala sesuatu yang baru dari musik dan tarian untuk fashion.
H : Jika kalian mengekspresikannya kedalam warna?
JH : Pelangi. Warna berbeda dengan ciri khas yang berbeda, tetapi jika kalian mencampurkan dua buah warna, kalian akan melihat warna yang berbeda. Anda dapat membuat segala macam dengan warna yang berbeda. Jadi itu bisa menciptakan suasana yang berbeda.
H: Sudah dimanakah kalian selama karir SHINee?
Minho (MH): Sudah tepat tiga tahun di Korea, tetapi dengan debut Jepang yang telah ditetapkan pada bulan Juni, kami merasa kami telah terlahir kembali. Lagu debut Jepang kami adalah Replay, sama dengan lagu debut kami di Korea, tetapi memiliki nuansa yang berbeda. Ada bagian dimana kami berusaha keras untuk menciptakan penampilan yang berbeda di Music Video kami.
Taemin (TM) : Pengucapan bahasa Jepang tidak mudah. Untuk huruf yang sama, ada berbagai jenis pengucapan, jadi itu sangat sensitif. Tetapi ada beberapa kata yang pengucapannya mirip dengan Korea, dan itu lebih mudah daripada bahasa Inggris (tertawa).
JH: Kami mendapatkan kepercayaan diri melalui tanggapan dari penggemar Jepang pada saat konser solo kami di Tokyo. Kami sangat menunggu debut di Jepang, tempat dimana para penggemar sedang menunggu kami.
H :Bagian mana dari lagu debut Anda yang Anda ingin orang-orang memperhatikan?
ON : Pada bagian Chorus
MH : Pucaknya adalah ketika Rap dan Chorus
Key : Mungkin suara saya (tertawa)
TM : Haha. Ehh, bagian bridge sebelum ending
ON: Bokuno kokorowa ~ (bernyanyi)
TM : Itu adalah bagian yang paling banyak terdapat bahasa jepangnya. Saya harus berusaha keras.
H : Adakah hal yang anda sukai akhir-akhir ini?
ON : Mencoba segala sesuatu yang saya lihat. Saya sedang melakukan perjalanan baru-baru ini
TM: film animasi Hayao Miyazaki
Key : Ah~ Taemin sebenarnya menonton Princess Mononoke setiap hari~ Mendengar lagu OST, menonton TV dan berkata “So Good, So Good, So Good”.
TM: Hahaha. Aku suka semuanya, tapi yang paling saya suka adalah Princess Mononoke.
Key : Pertama-tama, saya suka Dark Americano. Saya meminumnya setiap hari. Warna Floral Pink adalah warna kesukaan saya dan Electronic untuk lagu kesukaan saya.
JH : Akhir-akhir ini saya suka gitar … Tapi, sekarang menyanyi kembali
Source : DKP News
0 komentar:
Posting Komentar